ORI LAGI...SIAPA TAKUT?!
- Details
- Created on 07 November 2018
- Hits: 1159
PETUNG, PAJARAN - ORI putaran ke-3 th.2018 di SDN Pajaran 03 jatuh pada hari Senin, 05 Nopember kemarin. Berbagai reaksi terlihat pada siswa-siswi kelas 1 s/d 6. Ada yang senang, ada yang was-was. “Ha....Suntik lagi?” kata Ainun siswa kelas 2. Tapi teman-temannya saling beri support agar tidak takut.
Kepala Sekolah SDN Pajaran 03 menegaskan bahwa seluruh siswa harus dipastikan mendapatkan imunisasi. Mengingat pentingnya imunisasi tersebut. Bahkan, Nur Ali, S.Pd.I (Kepala SDN Pajaran 03) menghimbau wali kelas agar anak-anak membawa bekal untuk sarapan pagi. Jadi biar kondisi perut tidak kosong saat diimunisasi.
Pelaksanaan ORI putaran ke-3 ini dilakukan oleh 3 petugas dari Puskesmas Saradan. Terdiri dari pemeriksa gigi, bidan, dan perawat. Tak ketinggalan Bhabinkamtibmas Pajaran juga ikut terlibat membantu dan mensuport kegiatan imunisasi ini.
Karena kali ke-3, anak-anak SDN Pajaran 03 lebih siap mental. Jika ada yang merasa takut, diantara mereka saling menguatkan. Diantaranya dengan mengatakan “ORI Lagi? Siapa takut! Kalimat itulah yang menjadi penyemangat anak-anak.”
Susiana- Bidan Puskesmas berkata,” Jika setelah diimunisasi ada reaksi badan panas, kepala pusing, mual, atau bahkan muntah, supaya segera mendatangi petugas medis terdekat atau ke Puskesmas, untuk ditangani.”
Dari jumlah total 137 siswa, yang belum bisa mengikuti imunisasi di sekolah ada 4 anak. Kelas 5 dua anak, kelas 1 dua anak. Keempat anak tersebut tidak masuk karena sakit. Selanjutnya, bagi siswa yang belum bisa imunisasi bersama-sama, bisa diimunisasi di posyandu dukuh Petung Pajaran, hari Senin, 12 Nopember 2018 minggu depan.